Sunday, December 28, 2008

REMASTERING LINUX (PART3)

Sabtu 27 Desember 2008 diadakan lagi acara "REMASTERING LINUX" di ruang AULA STMIK Amikom Yogyakarta. Acara di mulai pukul 9.00 WIB. Dan acara ini merupakan sequel kedua dari "REMASTERING LINUX" pada Sabtu 21 Desember 2008 yang lalu.

Acara ini mengundang pemateri dari STMIK Amikom Yogyakarta dan kebetulan beliau merupakan salah satu pendiri FOSSil dan sekarang sebagai asisten dosen sistem operasi di STMIK Amikom. Hari tercatat peserta sekitar 45 orang yang dimana terjadi penurunan dari acara sebelumnya yang mencapai 60 orang.

Acara berlangsung lancar dan sangat tenang, karena terlalu tenang terlihat sebagian peserta merasa bosan karena suasananya emang membosankan kalau menurutku.

Rencananya hari itu akan dibagikan CD dan sertifikat yang merupakan fasilitas dari acara ini, tapi yang baru bisa dibagikan hanya CD karena sertifikatnya memang belum kelar.

Acara berakhir pada pukul 13.00. Dan sebelum jam 12 sendiri udah banyak peserta yang keluar, sebagian ada yang keluar karena kuliah, ada juga yang keluar karena merasa sangat bosan.

Acara ini merupakan acara pertama di STMIK Amikom yang menempatkan aku sebagai ketua panitia, aku sendiri merasa kurang baik dalam meng-handle acara, tapi alhamdulillah acara ini boleh di bilang sukses karena target peserta yang ada mencapai target minimum. Dan aku sangat berharap acara ini memberikan manfaat yang besar bagi para pesertanya.

Go Open Souce...!!!

...
...

Sunday, December 21, 2008

Hari Ibu

Hari ini merupakan hari yang seharusnya menjadi hari yang bahagia untuk para ibu. Karena memang hari ini merupakan "HARI IBU". Seperti yang kita tahu tanggal 22 Desember memang merupakan peringatan hari ibu di Indonesia, dan hal itu berbeda di negara lain.

Kita sendiri tahu seberapa besar peranan ibu kita dalam mendidik kita dan membesarkan kita. Dia selalu mendukung apa yang kita lakukan (selama itu masih dalam hal positif, dan Dia juga yang selalu mensupport kita dan membangkitkan semangat kita di saat kita terjatuh (sesuai dengan pengalamanku, klo orang lain mungkin beda).

Yang aku akan bingung kalau seandainya tidak ada sosok seorang ibu di hidupku. Untuk itu aku mengucapkan "SELAMAT HARI IBU" untuk para ibu di seluruh penjuru dunia, khususnya untuk IBUKU yang telah medidik dan membesarkan aku selamaini.

Terima kasih ibu, aku takkan pernah tahu apa jadinya aku tanpa dirimu.

I LUV U MOM...

...
...

Wah Kacau...!!! (remastering linux : part 2)

Sabtu, 20 Desember 2008 dimana hari itu merupakan hari yang penting bagiku, karena hari itu pertama kalinya aku menjabat sebagai ketua panitia acara di STMIK AMIKOM. Dan acara tersebut dinamai "REMASTERING LINUX".

Aku berharap semuanya bakal berjalan lancar hari itu. Tapi setelah membaca sms yang diterima kira-kira pukul 7.30 dari sang pembicara yang mengatakan bahwa beliau tidak dapat hadir dan tolong dicarikan pengganti secepatnya. Saat membaca hal itu bukan aku saja yang terkejut tapi seluruh panitia yang bertugas langsung terpana, terkejut, dan yang pastinya bingung karena acara akan dimulai kurang lebih setengah jam lagi sementara pendaftar udah banyak yang ngantri untuk masuk. Bener-bener panik deh pokoknya.

Kami mencoba beberapa alternatif, pertama kami menghubungi mas Dion, tapi beliau juga nggak bisa, ya masuk akal sih karena kami juga mintanya tiba-tiba. Tapi akhirnya mas Dion ngasi solusi yang mungkin saat itu, itu merupakan solusi yang terbaik. Jadi acara hari itu tetap jalan tapi itu hanya sebagai warmming-up dan acara intinya sendiri akan diadakan di hari yang lain.

Dan dengan adanya konflik tersebut akhirnya aku ditugaskan sebagai pembicara darurat (gila juga udah jadi ketua panitia, jadi pembicara pula, benar-benar tugas yang berat). Untungnya aku udah oernah mencoba remastering sebelumnya, klo nggak bakal tambah kacau lagi tuh.

Acara cukup berjalan lancar dengan aku sebagai pembicara, dan aku juga salut buat teman-teman panitia yang lain yang tetap semangat walaupun acara hampir sangat kacau.

Ya mungkin itu akan menjadi pengalaman ku yang paling berharga di penghujung tahun 2008 ini. Mudah-mudahan aja pengalaman ini bisa menjadikan aku sebagai orang yang lebih baik lagi.

Ya doain aja "REMASTERING LINUX" yang berikut yang berjalan dengan lancar tanpa ada kendala.

...
...

Remastering Linux (part 1)

Sabtu, 20 Desember yang lalu diadakan sebuah acara yang merupakan kerjasama dari HMJTI (Himpunan Mahasiswa Jurusan Teknik Informatika) dan FOSSil (Free Open Source Software Interest League:Kelompok Studi Linux) dan diberi nama "REMASTERING LINUX - Create Your Own Linux". Acara ini bertujuan untuk memperkenalkan kepada para mahasiswa yang ada di STMIK AMIKOM Yogyakarta bahwa linux adalah sistem operasi yang open source sehingga kita dapat mengkostuminsasi linux tersebut sesuai dengan keinginan kita tanpa adanya pelanggaran hak cipta karena mengubah karya seseorang.

Acara sendiri diadakan di ruang Aula STMIK AMIKOM Yogyakarta yang dimulai dari jam 8.00 WIB sampai jam 12.00 WIB dengan mas Nur Setyo Agung W. sebagai pembicara dan kebetulan saya sendiri sebagai ketua panitia. Tugas tersebut tergolong sangat berat untuk saya karena seorang ketua memegang tanggung jawab yang besar sedangkan saya orangnya kurang bertanggung jawab (hehehehe).

Pendaftaran sendiri dibuka dari hari Selasa, 16 Desember 2008 sampai Jumat, 19 Desember 2008. Dan menurut hasil rekap pendaftaran terakhir tercatat peserta 60 orang (lebih 10 orang dari target minimal). Dengan fasilitas yang ditawarkan pada peserta berupa "modul materi + snack", namun pada tanggal 18 Desember 2008 setelah adanya rapat hingga jam 23.00 di basement STMIK AMIKOM Yogyakarta, fasilitas tersebut diubah menjadi "2 CD berisi distro PCLinuxOS + package-package pendukung serta modul + snack + sertifikat. Namun peserta yang hadir tidak tahu adanya perubahan tersebut.

...
...

Migrasi Dari Windows ke Linux

Sejak pertemuan awalku dengan linux yang walaupun banyak kendala pada awalnya, namun dari hal itu perlahan lahan tumbuh rasa cinta akan linux dihatiku (dramatisir dikit nih, hehehehe). Walaupun aku masi tetap mengandalkan windowSku yang bisa dibilang windows asli (asli bajakan maksudnya) untuk mengerjakan tugas-tugas atau apapun itu yang berhubungan dengan komputer.

Akhirnya kira-kira awal November kemaren aku memutuskan untuk migrasi total dari windows ke linux. Tahap awal yang ku lakukan adalah memformat seluruh harddisk ku, otomatis aku menghilangkan seluruh data yang ada di harddisk laptopku, lalu aku hanya menginstall satu sistem operasi saja yaitu linux.

Kebetulan linux yang ku pilih adalah linux mint 4 (Daryna), walaupun linux tersebut udah kadaluarsa setahun tapi tetap aja enak digunakan dan salah satu alasan aku menggunakan mint 4 karena aku cuma punya repo ubuntu 7.10 (hehehehehe).

Proses migrasi ini sendiri terjadi setelah mempertimbangkan banyak hal dan kebetulan lebih banyak nilai plus-nya jika aku hanya memakai linux. Misalnya berkurangnya dosa karena aku memakai sistem operasi yang halal (bukan bajakan), dan hal itu punya pengaruh besar untukku, karena aku sendiri udah kebanyakan dosa jadi gak perlu ditambahain lagi jikalau aku menginstall sistem operasi yang ilegal/bajakan seperti windows yang ku punya.

Migrasi ini juga ku lakukan bukan karena aku "ANTI WINDOWS" dan sangat "SUPPORT LINUX" (kolo support linuxnya sih emang). Kalau ku bilang sih windows itu bagus, linux juga bagus (Trus kok gak pake dua-duanya aj???). Yang pertama aku cuma pake linux karena aku belum mampu beli windows yang asli, dan harga sistem operasi windows di pasaran masih cukup tinggi, belum lagi akau harus beli aplikasi-aplikasi lainnya seperti Photoshop, CorelDaraw dll, pastinya akan butuh biaya yang amat besar.

Tapi ini juga bukan berarti aku suci dari pembajakan, karena sampai saat ini aku masih butuh yang namanya "MP3" dan aku juga butuh artikel-artikel yang kenyakan "PDF" dan semuanya itu bisa dibilang bajakan. Jadi menurutku bakalan susah untuk 100% terhindar dai pembajakan. Makanya itu aku berusaha nyicil atu-atu biar akhirnya bisa terbiasa dan hal itu ku mulai dengan melakukan migrasi dari "WINDOWS" ke "LINUX"(hehehehehe).

...
...